Thursday, May 24, 2012

Sahabatku, aminkan doa ini agar selalu beruntung dan bernasib baik dalam berbisnis, “Allaahumma innii as-aluka muujibaati rahmatik,wa’azaa-imi maghfiratik,wasalaamatan min kulli itsmin,wal ghaniimata min kulli birrin,wal fauza bil jannah,wan najaata minan naar.Ya Allah,sungguh aku memohon kepadaMu segala sesuatu yang menyebabkan turunnya rahmatMu segala sesuatu yang memastikan ampunanMu,keselamatan dari segala dosa,keberuntungan dari setiap perbuataan baik,kemenangan meraih surga,dan selamat dari neraka.”
Doa.


Sahabatku, yuk..aminkan doa ini untuk kedua orang kita. "Ya Allah, ampunilah dosa kami & dosa kedua orang tua kami. masih terbayang air mata ibu yang mengalir & rintihannya disetiap malam ketika berdoa memohon kepadaMu untuk kebahagiaan kami, anaknya. Sayangilah Ibu & ayah kami sebagaimana beliau meyayangi kami sewaktu kecil. Ya Allah, Muliakanlah mereka, tiada pernah kami sanggup menggantikan setiap tetes air mata ibu & keringat ayah."

Sahabatku, aminkan doa ini pembuka pintu rizki, kesehatan, kenikmatan & perlindungan. "Allahuma innii ashbahtu minka fii ni'mati wa'aafiyati wasitrin fa-timma 'alayya ni'mataka wa'aafiyataka wa sitraka fiddunya wal aakhirah" Ya Allah, aku dipagi hari memohon dariMu dlm kenikmatan, kesehatan & perlindungan, maka sempurnakanlah untukku kenikmatan, kesehatan & perlindunganMu di dunia & akhirat."

Sahabatku aminkan doa ini mohon kesehatan badan. "Allahumma ‘afini fi badani. Allahumma ‘afini fi sam’i. Allahumma ‘afini fi bashari. Allahumma inni a’udzu bika minal kufri wal faqri. Allahumma inni a’udzu bika min ‘adzabil qabri. La ilaha illa anta. “Ya Allah, sehatkan lah badanku. Ya Allah, sehatkan lah pendengaranku. Ya Allah, sehatkan lah penglihatanku. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kekafiran dan kefakiran. Ya Allah, aku berlindung kepada-mu dari siksa kubur, tiada tuhan selain Engkau”

Sahabatku, aminkan doa ini memohon menghilangkan keresahan dihati kita "Inna tawakaltu ‘alal hayyil ladzi ia yamutu wa ia hawla quwwata illa billahil ‘aliyyil ‘azhimi.”Sesungguhnya aku berserah diri kepada yang Maha Hidup yang takkan pernah mati. Tiada daya upaya dan kekuatan kecuali dengan Allah yang Maha Tinggi dan Maha Agung."

Aminkan doa ini memohon kemudahan dlm menjalani hidup, "Allahumma la sahla illa maja’altahu sahlan wa anta taj’alul huzna idza syi’ta sahlan.”Ya Allah tiada yang mudah selain engkau mudahkan dan Engkau jadikan kesusahan itu mudah jika Engkau menghendakinya mudah.”

Doa ini memohon kesabaran & ketenangan "Allahumma r zuqni nafs’an muthmainnatan tu’minu biliqa-ika wa tardha biqadha-ika .”Ya Allah berilah kami, yang tenang, yang beriman akan saat perjumpaan dengan-Mu dan ridha menerima segala ketetapan-Mu."

Monday, May 21, 2012

Tuhanku Yang Maha Berkuasa,

Sesungguhnya tidak ada apa pun yang bisa terjadi tanpa ijinMu.

Dan jika aku menginginkan kebaikan terjadi pada pendidikan dan ekonomiku, aku harus patuh kepada tuntunan kebenaran yang ditetapkan oleh Tuhan.

Jika aku menyalahi kebenaran, maka salahlah kehidupanku.

Maka di hari yang penuh janji kebaikan ini, aku memohon kepadaMu - Tuhanku Yang Maha Penyayang,

Bantulah aku untuk menjadi lebih ikhlas membenarkan diriku, menjadi lebih mudah menjauhi yang tidak baik bagiku, dan menghindari ketertarikan yang menjauhkanku dari rezeki yang baik.

Semoga dengannya aku menjadi lebih dekat kepadaMu, bernafas dalam kebaikan, merasakan dan memikirkan kebaikan, dan melakukan hanya yang baik bagi diriku, keluargaku, dan sesamaku.

Tuhanku Yang Maha Kaya dan Maha Pemungkin,

semoga dengannya, aku Kau bebaskan dari kekhawatiran, dari dugaan buruk, dan dari kematian harapan, agar aku menjadi jiwa yang Kau bebaskan hatinya dalam kehidupan yang rezekinya benar dan besar.

Aamiin..